Langsung ke konten utama

Obat Diare

Kali ini kita akan membahas pengertian diare, penyebab diare, obat diare dan penggolongan obat diare
Pengertian Diare, Diare adalah peristiwa buang air besar yang berulang-ulang kali sehari dengan banyak mengeluarkan cairan. diare juga bisa merupakan gejala-gejala penyakit tertentu

Penyebab Diare
Diare disebabkan karena terdapatnya zat-zat kimia yang secara mekanis dan atau kimiawi merangsang saraf-saraf otonom di dinding usus, yang efeknya adalah mempercepat peristaltik sehingga terjadi diare. Diare
dapat ditimbulkan oleh beberapa penyakit infeksi, bentuk-bentuk patogen dari bakteri coli yang biasanya berada dalam usus, dalam banyak hal diare juga disebabkan oleh virus. Selain hal diatas diare  dapat disebabkan karena menjadi gejala penyakit tertentu, misalnya penyakit/kanker di usus besar yang mengakibatkan pula diare sebagai salah satu gejalanya, penyinaran radioaktif juga seringkali mengakibatkan diare sebagai efek sampingnya.
Selanjutnya diare juga dapat disebabkan oleh beberapa cacing (misal cacing gelang dan pita), radang usus (colitis), alergi terhadap makanan atau minuman tertentu, serta karena pengaruh saraf (terkejut, takut) pada orang tertentu. Hal-hal di atas adalah penyebab diare pada manusia

Obat diare
Pada umumnya antibiotik tidak diperlukan untuk mengatasi diare, namun pada beberapa kasus diare tertentu diperlukan juga antiobiotik sebagai obat nya misalnya diare yang disebabkan infeksi V. Cholerea, S. Typii, Shigella shigae, Shigella flexneri atau ada penyebaran sistemik. Oleh karena itu obat diare dapat digolongkan seperti dibawah ini:
Penggolongan obat diare
1. Kemoterapika untuk terapi kausal, yaitu memberantas bakter-bakteri penyebab diare misalnya sulfonamida, furazolidin dan kliokinol.
2. Obstipansia untuk terapi symptomatis, yaitu menghentikan diare. untuk menghentikan diare dapat dilakukan dengan beberapa cara yaitu:
a. Zat-zat penekan peristaltik, misalnya 
-. derivat petidin (difenoksilat dan loperamid), 
-. antikolinergik ( atropin dan ekstrak belladon),
-. candu dan alkanoidanya
b. Adstringensia, menciutkan selaput usus, misalnya
- tanalbumin
- Garam-garam bismuth
- Garam-garam alumunium
c. Adsorbensia, menyerap zat-zat beracun yang dihasilkan bakteri atau penyebab diare lainnya, misalnya karbo adsorbens
d. Musilagines, Zat lendir yang menutupi selaput lendir usus dan luka-lukanya dengan suatu lapisan pelindung, misalnya kaolin
3. Spasmolitika, zat-zat yang dapat melemaskan kejang-kejang otot yang seringkali mengakibatkan nyeri perut pada diare. misalnya sulfas atropin, ekstrak belladonnae, papaverin
4. Larutan asam keseimbangan elektrolit dan asam lindi di perut, untuk mengisi kekurangan cairan tubuh dan garam-garam mineral pada dehidrasi yang disebabkan oleh diare misalnya
a. Garam rehidrasi seperti oralit
b. Infus intravena

untuk infomasi obat herbal diare 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mekanisme Inflamasi

Pada postingan kali ini kita akan berbagi informasi tentang mekanisme terjadinya inflamasi lengkap dengan gambar yang menjelaskan mekanisme inflamasi terjadi. Inflamasi adalah respon kompleks dari tubuh terhadap suatu yang tidak mengenakkan. Inflamasi juga dapat didefinisikan sebagai respon p rote k tif terhadap luka ja r i n gan yang di s e b abkan o l eh t r au m a   f isik, termal, z a t   k i m ia   yang   m erusak, at a u za t -z at m ikrobiologik (penyebab infeksi). Mekanisme terjadinya Inflamasi dapat dibagi menjadi 2 fase yaitu: 1.  Perubahan vaskular

Memahami Ajaran Tritunggal dengan Mudah

Allah itu Maha Kuasa Sebelum kita masuk ke pembahasan konsep tritunggal kita harus percaya bahwa Allah itu Maha Kuasa, pencipta langit dan bumi serta segala isinya. Apa Itu Tritunggal? Dalam alkitab, di kejadian 1:26-27 dikatakan  1:26 Berfirmanlah Allah: "Baiklah Kita menjadikan manusia menurut gambar dan rupa Kita, supaya mereka berkuasa atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas ternak dan atas seluruh bumi dan atas segala binatang melata yang merayap di bumi." 1:27 Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka. Manusia diciptakan segambar dan serupa dengan Allah. Ayat ini adalah ayat yang sangat penting dan merupakan ayat yang menjelaskan keimanan kristen.  Manusia terdiri dari Pribadi utuhnya, akal budinya, dan Roh. Contoh mudah adalah anda mengenal orang bernama andi, budi atau andreas. Pribadi utuhnya adalah andi, budi atau andreas yang anda kenal. Dan andi, ...

Penggolongan dan Mekanisme Kerja Obat Antasida

Kita akan membahas penggolongan dan mekanisme kerja obat antasida, definisi Obat antasida adalah obat yang digunakan untuk menekan asam lambung yang berlebihan (hiperklorhidria), antasida  sendiri berasal dari kata anti = lawan dan acidus/acid = asam. Obat antasida biasa digunakan untuk mengobati maag, dan penyakit saluran pencernaan lain, Penggunaan Antasida dalam pengobatan penyakit maag biasanya hanya bersifat simptomatis saja yaitu menghilangkan gejalanya saja seperti menghilangkan nyeri, menekan produksi asam lambung atau menetralisir asam lambung, itu mengapa orang yang punya penyakit maag dapat kambuh bila terlambat makan. Penggolongan Obat Antasida berdasarkan Mekanisme Kerjanya Berikut ini adalah penggolongan antasida berdasarkan mekanisme kerjanya: 1. Proton Pump Inhibitor (PPI) atau Penghambat Pompa Proton, seperti namanya obat antasida golongan PPI bekerja dengan menghambat Produksi asam dengan mengambat kerja pompa proton contohnya loratadine 2. Antihistamin ...