Langsung ke konten utama

Sistem Saraf Manusia - Susunan Saraf

Setiap rangsangan perubahan linkungan akan diterima dan disalurkan melalui sistem saraf pusat (SSP) yaitu sumsum tulang belakang dan otak. Rangsangan ini akan diproses dalam SSP dan dihantarkan kembali melalui saraf ke otot dan kelenjar-kelenjar tubuh. Pada sistem saraf, semua rangsangan yang diterima dihantarkan ke antar sel jaringan melalui impuls listrik dan senyawa kimia (neurotransmitter). Beberapa jenis neurotransmitter antara lain ACh (Acetylcholine), Epinerfin, Dopamin, GABA.

Susunan saraf terdiri dari:
1. SISTEM SARAF PUSAT ( Central Nervous System)
mencangkup:
a. Otak Besar (Cerebrum), adalah bagian otak yang paling besar kira-kira 85% yang terdiri dari 2 buah hemisphere. Bagian luarnya disebut cortex cerebri yang banyak mengandung lekukan (gyrus dan sulcus). Di bawah substansia grisea cortex cerebri terdapat substansia alba, dan di bawahnya loagi terdapat ganglia basalis.
Fungi Otak besar (Cerebrum) adalah
  • Mengingat pengalaman masa lalu
  • Pusat persarafan yang menangani aktifitas mental, akal, kecerdasan, keinginan dan memori.
  • Pusat menangis, buang air kecil dan besar.
b. Otak kecil (cerebellum), merupakan pusat koordinasi untuk gerakan otot dan terletak di belakang batang otak. Fungsi otak kecil (cerebellum) antara lain:
  • Untuk keseimbangan dan pendengaran
  • Mengatur gerakan sisi badan dan menerima informasi gerakan yang sedang dan akan dikerjakan badan
  • Pusat penerima impuls dari reseptor sensasi umum medula spinalis, kelopak mata, rahang atas dan bawah, otot pengunyah dan nervus vagus.
c. Diencephalon mencangkup thalamus dan hipothalamus.Thalamus mempunyai 4 aktifitas utama yaitu sistem sensorik, penghalusan gerakan motorik, pembangkit aktivitas fisiologis otak, membantu regulasi emosi dan tingkah laku. Hipothalamus mempunyai fungsi integrasi Sistem Saraf Otak, regulasi temperatus, keseimbangan cairan dan elektrolit, integrasi sirkuit siklus bangun-tidur, intake makanan, respons tingkah laku terhadap emosi dll. Epithalamus berkaitan dengan refleks-refleks sistem optik.

d. Batang otak (mesensefalon) mencangkup otak tengah, pons, dan medula oblongata. Batang otak adalah pangkal otak yang meneruskan pesan-pesan antara medula spinalis dan otak. Otak tengah merupakan pusat koordinasi gerakan bola mata dan kepala, regulasi mekanisme untuk fokus pengelihatan dan pengaturan ukuran pupil terhadap rangsangan cahaya. Pons bagian dorsal merupakan pusat pernapasan dan bagian ventral merupakan tempat pengaturan gerakan volunteer. Medulla oblongata merupakan tempat inti dari 7 buah saraf kranila.

Medulla Spinalis
Pada medula spinalis terdapat 2 substansia:
1. Substansia Alba disebelah luar
2. Substansia Grisea disebelah dalam
Fungi medulla spinalis adalah (1) pusat gerakan otot tubuh terbesar di kornu motorik dan kornu ventralis, (2) mengurus kegiatan refleks-refleks spinalis serta reflek lutut (3) menghantarkan rangsangan koordinasi dari otot dan sendi ke cerebelum, (4) sebagai penghubung antar segmen medula spinalis (5) mengadakan komunikasi antara otak dengan semua bagian tubuh.

2. SISTEM SARAF PERIFER/TEPI (peripheral Nervous System)
mencangkup:
12 pasang saraf pusat kranial
31 pasang saraf spinal rinciannya 8 pasang cervial, 12 pasang thoral, 5 pasang lumbal, 5 pasang sakral, 1 pasang coccygell
semoga bermanfaat

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program Mengembalikan file data dari flash disk terhapus atau terformat

Bila kamu pernah mengalami data di flashdisk atau memory card ataupun hard disk yang hilang entah itu tidak segaja terdelete atau terformat, tentunya akan terasa sangat menjengkelkan dan   bikin pusing apalagi bila file data yang hilang tersebut merupakan data penting seperti tugas akhir, skripsi dan file penting lainnya. Kali ini kita akan membahas beberapa program dan software yang dapat digunakan untuk mengembalikan data yang hilang dari flashdisk dan sarana penyimpan data lainnya. Program ini telah saya uji dan terbukti cukup bagus untuk mengembalikan data yang hilang. Berikut ini adalah beberapa program yang dapat kamu gunakan

Mekanisme Inflamasi

Pada postingan kali ini kita akan berbagi informasi tentang mekanisme terjadinya inflamasi lengkap dengan gambar yang menjelaskan mekanisme inflamasi terjadi. Inflamasi adalah respon kompleks dari tubuh terhadap suatu yang tidak mengenakkan. Inflamasi juga dapat didefinisikan sebagai respon p rote k tif terhadap luka ja r i n gan yang di s e b abkan o l eh t r au m a   f isik, termal, z a t   k i m ia   yang   m erusak, at a u za t -z at m ikrobiologik (penyebab infeksi). Mekanisme terjadinya Inflamasi dapat dibagi menjadi 2 fase yaitu: 1.  Perubahan vaskular

Membuat halaman buku tamu pada web, situs atau blog

Tutorial membuat halaman buku tamu atau komentar pada web ,  dengan ada nya halaman buku tamu diharapkan pengujung blog atau situs anda dapat berinteraksi untuk memberikan komentar atau masukan melalui halaman buku tamu anda. Disini segaja saya berikan pewarnaan pada beberapa kata seperti buku tamu atau lainnya untuk memudahkan anda memahami alur dari kode tersebut. Sehingga akan mempermudah anda untuk membuat buku tamu anda sendiri dengan SQL dan PHP. Thx 1.   buat database dengan nama “ bukutamu ” 2.   buat tabel dengan nama “ daftartamu ” dengan struktur sbb: Membuat koneksi ke database, berikut adalah kodenya: Ganti xxxx dengan data anda lalu simpan dengan nama koneksi.php <? $server="XXXX"; //alamat server default $user="XXXX"; //user untuk database, default root $password="XXXX"; //password database, $database=" bukutamu "; //untuk memanggil database $open=mysql_connect("$server","$user","$password"); i